Selasa, 18 Juli 2023

Tenun Blongsong Salah Satu Kain Asal Palembang

 

Tenun Blongsong Salah Satu Kain Asal Palembang





*Pemahaman Awal

Tajung (disebut juga sebagai Sewet Tajung dalam bahasa Palembang) merupakan salah satu jenis tenunan khas suku Palembang berasal dari Palembang di Sumatra Selatan yang diperkirakan sudah ada sejak masa kemaharajaan Sriwijaya.

Tajung memiliki corak warna cerah dengan motif beragam khas yang melambangkan Palembang. Tajung biasanya memiliki kombinasi dari motif garis yang membentuk kotak-kotak atau seperti corak yang berbayang(bahasa Palembang: gebeng) dan ornamen geometris yang dihasilkan dari proses limar atau pemelintiran benang.

*Kain Tenun Blongsong

Kain tenun tajung adalah kain yang khusus digunakan untuk laki-laki, Sedangkan kain tenun blongsong adalah kain yang digunakan untuk kaum perempuan. Corak Blongsong mirip corak atau motif tenun yang umumnya memiliki warna-warna yang terbilang agak pucat dan kalem. Untuk proses pembuatannya tidak jauh berbeda dengan kain tenun tajung, hanya saja dalam kain blongsong ini, biasanya akan ditenun dengan tambahan benang emas.

*Benang

Jenis benang yang biasa digunakan untuk membuat tenun Tajung ialah benang sutra biasa yang diperoleh dari serat kepompong ulat sutera yang dibudidayakan di Sumatra Selatan dan juga memakai bahan benang semi sutera.
_____
Cat :


PopCash.net PopAds.net - The Best Popunder Adnetwork PopCash.net

Tidak ada komentar:

Posting Komentar